Prodi MTK FTI UAD Jalin Silaturahmi Dengan Prodi Teknik Kimia UII
(MTK) Selasa, 07 Desember 2021, Program Studi Magister Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (MTK FTI UAD) menerima kunjungan dari Program Studi Teknik Kimia Universitas Islam Indonesia (UII). Rombongan dari UII berjumlah 7 dosen dan staff yang dipimpin oleh Dr. Arif Hidayat, S.T., M.T.
Dalam sambutannya Arif Hidayat menyampaikan maksud dan tujuan dari agenda kunjungan di MTK FTI UAD, yaitu untuk menjalin tali silaturahmi serta sharing tentang pengelolaan dan pendirian MTK FTI UAD. Rombongan dari UII diterima langsung oleh Dr. Ir. Siti Jamilatun, M.T. (Kaprodi MTK FTI UAD), perwakilan dosen dan staff di Ruang Serbaguna lantai 5 Kampus Utama Universitas Ahmad Dahlan.
Siti Jamilatun lebih lanjut memperkenalkan sejarah pendirian MTK FTI UAD , mulai dari penyusunan pengajuan proses pendirian Prodi MTK, hingga secara resmi menerima Surat Keputusan (SK) berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 91/E/O/2021 yang berlaku mulai tanggal 5 April 2021.
Beliau juga menambahkan kunjungan ini diharapkan kedepan lebih meningkatkan kerjasama yang erat antara kedua Institusi perguruan tinggi tersebut, seperti kolaborasi riset, pengabdian, jurnal, maupun kolaborasi akademik lainnya. Acara kunjungan yang penuh keakraban pada siang hari tersebut diakhiri dengan sesi foto bersama.
/(ns)