Silaturahmi Mahasiswa Magister Teknik Kimia
(MTK) Di awal tahun 2022 ini Program Studi Magister Teknik Kimia Fakultas Teknologi Industri Universitas Ahmad Dahlan (PSMTK FTI UAD), menerima kunjungan mahasiswanya. Agenda yang berlangsung pada hari Rabu 12 Januari 2022 tersebut dilakasanakan di ruang dosen PSMTK gedung utama lantai 6 Universitas Ahmad Dahlan.
Dalam kesempatan tersebut hadir 3 perwakilan mahasiswa PSMTK yaitu Lutfi Kurniawan, Joko Pitoyo, Safriyati Pelupessy serta diterima langsung oleh Dr. Ir. Siti Jamilatun, M.T., Para dosen PSMTK maupun staff PSMTK. Untuk angkatan pertama ini jumlah mahasiswa PSMTK ada 12 orang.
Dalam agenda kunjungan ke Prodi PSMTK disamping silaturahmi juga melakukan diskusi terkait program – program PSMTK yang sudah mulai diterapkan semester Gasal 2021/2022. Menurut Siti Jamilatun “ Alhamdulillah Setelah beberapa waktu hanya bisa berjumpa virtual, akhirnya diberi kesempatan untuk berjumpa secara langsung. Pertemuan ini juga membahas kemajuan studi mahasiswa meskipun saat ini pertemuan masih virtual, serta melakukan pembahasan bimbingan proposal Tesis supaya mahasiswa bisa lulus tepat waktu.
Dalam pertemuan itu ada salah satu alumni dari Prodi Teknik Kimia S1 FTI UAD yaitu Safriyati Pelupessy yang saat ini melanjutkan studinya di PSMTK FTI UAD. Menurut Siti Jamilatun, hal ini merupakan suatu kebanggaaan bisa bergabung kembali menjadi mahasiswa UAD dengan jenjang yang lebih tinggi. Saat ini Safriyati Pelupessy bekerja di PT. Virtue Dragon Nickel Industry.
/(ns)